Jumat, 25 Maret 2011

Mengembangkan Konsep Diri Positif

Konsep diri adalah sikap dan pandangan seseorang terhadap seluruh keadaan dirinya. Konsep diri positif mutlak harus dimiliki oleh setiap orang karena dapat menunjang karir seseorang di tempat kerjanya, mulai dari instansi atau lembaga yang berskala kecil sampai pada lembaga yang berskala besar, bahkan negara.
Dari sekarang marilah kita bersama-sama menumbuhsuburkan kesabaran di hati kita masing-masing, seling memperkokoh persatuan, dan persaudaraan di antara sesama, untuk membangun seperti ini. Selanjutnya, jika kita ingin membangun dan mengembangkan sikap positif dalam diri kita, maka perhatikan dan lakukanlah hal-hal berikut ini:

1). Mengubah Fokus dalam Melihat ke arah Positif.

Kita perlu memusatkan perhatian pada hal –hal yang positif dalam kehidupan kita, mulailah memandang orang atau situasi dari sisi baiknya. Ingat, orang yang negatif akan selalu mengkritik.


2). Miliki Kebiasaan “ Lakukanlah Sekarang.”

Dalam kehidupan pada umumnya kita seringkali menunda. Menunda mendorong kita bersikap negatif. Kebiasaan menunda akan sangat meletihkan daripada kita mengerjakannya. Ingat, tugas atau pekerjaan yang sempurna adalah tugas yang dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

3). Kembangkan Sikap Mensyukuri.

Syukurilah berkah yang pernah kita peroleh berapapun kecil/nilainya dan jangan menghitung problem yang pernah kita hadapi (alami), karena itu justru menjadikan pesimis. Ingat, orang yang tidak mensyukuri nikmat yang diberikan kepadanya, dianggap kufur oleh Yang Maha Kuasa.

4). Dapatkan Keseimbangan dalam Program Kependidikan.

Pendidikan yang menekankan pada peningkatan intelektual, suasana religius  ( berdasarkan nilai-nilai agama ) dan keterampilan siap pakai. Ingat, pendidikan yang besar adalah yang melatih otak dan perasaan.

5). Membangun Self-Esteem yang positif.

Apa yang dimaksud dengan self-esteem ? Self-Esteem adalah cara kita merasakan diri sendiri. Kalau kita merasakan diri kita baik, maka kinerja kita akan meningkat, hubungan kita dengan orang lain akan meningkat pula sehingga dunia akan nampak begitu menyenangkan. Mengapa Demikian ? Karena ada hubungan langsung antara perasaan dan perilaku. Bagaimana membangun Self-Esteem yang positif ? Caranya adalah dengan melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi sesama. Sebagai manusia, kita memiliki kebutuhan untuk menerima dan memberi. Ingat, orang yang memiliki kepribadian yang sehat dengan self-esteem yang tinggi adalah orang yang tidak hanya buth menerima, tetapi lebih banyak memberi

6). Hindari Pengaruh-pengaruh Negatif.

Orang-orang yang memiliki self-esteem rendah cenderung memiliki keteguhan hati dan tidak mampu menghindarkan diri dari pengaruh-pengaruh yang bernuansa negatif. Ingat, remaja masa kini harus diarahkan ke berbagai aktivitas yang bersifat positif, sehingga waktunya kurang ke hal-hal yang bernuansa negatif, yang pada akhirnya tercipta masyarakat madani (masyarakat modern yang berakhlak mulia) yang kita harapkan.

7). Belajar Menyukai Sesuatu dan Mau Melakukannya.

Segala sesuatu yang ada dihadapan kita, suka atau tidak suka, butuh perhatian untuk dikerjakan dengan baik. Dan janganlah menyerah atau berkata tidak bisa sebelum melakukan atau mencobanya.

8). Memulai Hari dengan Sesuatu yang Positif.

Baca dan dengarkan sesuatu yang positif setiap harinya. Secara sadar, kita awali kerangka pikiran kita kepada hal yang positif . Untuk mengubah sikap negatif dan menjadikan pemikiran dan perilaku positif diperlukan komitmen diri dan kesadaran diri. Ingat, latihlah pikiran dan perilaku positif Anda setiap hari, sehingga menjadi suatu kebiasaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar